Home » » Carabiner Berdasarkan Bentuk Gate

Carabiner Berdasarkan Bentuk Gate

Setelah sebelumnya admin menulis tentang carabiner dan macam carabiner dari bentuknya maka pada pertemuan kali ini admin akan menulis tentang carabiner berdasarkan bentuk gate. Seperti yang kita tau terdapat banyak macam dan jenis carbiner yang di sesuaikan dengan fungsinya di lapangan, maka untuk lebih mengenal lebih dalam ada baiknya juga mempelajari carabiner berdasarkan bentuk gate atau gerbangnya.

Carabiner sebagai pengaman climber pada saat pemanjatan harus di sesuaikan dengan spesifikasi dan peruntukannya. Jangan sampai terjadi insiden yang tidak di inginkan hanya karena salah memilih carabiner akibat kurang memahami jenis dan fungsi dari pada carabiner itu sendiri.

Untuk menyingkat waktu langsung saja admin jelaskan beberapa macam carabiner berdaarkan bentuk gate.
  • Locking Carabiner / Carabiner Screw

Carabiner Screw - Locking Carabiner -  Nirwana Pala
Locking carabiner atau biasa di sebut carabiner screw adalah carabiner yang memiliki gate yang di sertai dengan pengunci (screw). Adanya screw pada gate ini berfungsi untuk mengunci agar gate tidak terbuka secara tak sengaja. Carabiner ini sangat aman di gunakan pada saat climber hanya bergantung pada satu buah carabiner saja. Biasanya di gunakan untuk rapeling, belaying atau mengangkat pasien di dari tempat curam. Carabiner screw dapat berbentuk bermacam-macam (oval,type D,pear atau yang lain)
  • Carabiner Snap
Carabiner Snap - Nirwana Pala
Carabiner jenis ini memiliki pegas yang di pasang sedemikian rupa sehingga pada saat gate di tekan, gate tersebut akan kembali menutup dengan sendirinya. Hal ini untuk mengantisipasi terbukanya gate yang dapat membahayakan pemakai. Carabiner snap memiliki ciri batang gate (bagian yang dapat di buka tutup) benar-benar lurus dari pin pangkal hingga pin ujung. Secara umum carabiner snap ini adalah yang paling banyak di gunakan.
  • Carabiner Bent Gate
Carabiner Bent Gate -  Nirwana Pala
Carabiner bent gate memiliki gate melengkung ke arah dalam. Tujuan dari model carabiner ini adalah untuk memudahkan climber memasukkan tali pada saat pemanjatan. Carabiner bent gate sering juga di sebut carabiner kompetisi. Biasanya di padu dengan carabiner screw sebagai Quick Draw/ runner. Kelebihan carabiner bent gate adalah tidak memerlukan waktu lama untuk mengaitkan carnmantel saat posisi sulit.
  • Wire Gate Carabiner
Wire Gate Carabiner - Nirwana Pala
Sesuai dengan namanya wire gate carabiner menggunakan gate yang terbuat dari metal berbentuk kawat. Titik tumpu atau pin dari wire gate carabiner ini di bentuk sedemikian rupa sehingga tetap dapat menutup dengan sendirinya pada saat gate di tekan. Keunggulan dari wire gate carabiner ini adalah memiliki bobot ringan di banding dengan carabiner jenis lain. Kekurangannya tidak sekuat carabiner dengan gate convensional, oleh karena itu model wire gate carbiner cenderung jarang di gunakan terlebih untuk pemanjatan tebing tinggi.


Untuk itu admin mengingatkan buat anda yang memiliki hobby panjat perbanyaklah mempelajari jenis, bentuk, karakter bahan dan perawatan carabiner. Tak lupa admin ingatkan lagi biasakan membaca spesifikasi carabiner sebelum anda menggunakannya.

Jika anda memiliki referensi tambahan silakan share di sini dengan cara mengisi di kolom komentar. Sekian artikel tentang carabiner berdasarkan bentuk gate ini, semoga membantu.

0 komentar:

Posting Komentar