Home » » Kode Etik Pecinta Alam Indonesia

Kode Etik Pecinta Alam Indonesia

Kode Etik Pecinta Alam Indonesia


Berdasarkan hasil dari forum Gladian Nasional XIII Pencinta Alam se-Indonesia di Nusa Tenggara Barat pada tanggal 7-17 Agustus 2009 bahwa adanya Penyeragaman Kode Etik Pencinta Alam Se-Indonesia, di mana forum telah memutuskan mengenai penyeragaman kalimat pada Kode Etik Pencinta Alam menjadi seperti yang terdapat dalam tabloid MUTIARA edisi 372, yang berbunyi:

“PECINTA  ALAM INDONESIA SADAR BAHWA, ALAM BESERTA ISINYA ADALAH CIPTAAN TUHAN YANG MAHA ESA"

 

“PECINTA ALAM INDONESIA SEBAGAI BAGIAN DARI MASYARAKAT INDONESIA SADAR  AKAN  TANGGUNG JAWAB TERHADAP TUHAN, BANGSA DAN TANAH AIR”

 

”PECINTA ALAM INDONESIA SADAR BAHWA SEGENAP PECINTA ALAM ADALAH SAUDARA. SEBAGAI SESAMA MAKHLUK YANG MENCINTAI ALAM SEBAGAI ANUGERAH TUHAN YANG MAHA ESA.“


Sesuai hakikat di atas kami dengan penuh kesadaran menyatakan sebagai berikut :
  1. Mengabdi kepada Tuhan Yang Maha Esa.
  2. Memelihara alam beserta isinya serta menggunakan sumber alam sesuai dengan batas kebutuhan.
  3. Mengabdi kepada Bangsa dan Tanah Air.
  4. Menghormati tata kehidupan yang berlaku pada masyarakat sekitarnya, serta menghargai manusia sesuai dengan martabatnya.
  5. Berusaha mempererat tali persaudaraan sesama pencinta alam sesuai dengan asas tujuan pencinta alam.
  6. Berusaha saling membantu serta saling menghargai dalam pelaksanaan pengabdian terhadap Tuhan, Bangsa dan Tanah Air.
  7. Selesai.

Disahkan dan diakui oleh seluruh Pencinta Alam Indonesia peserta Gladian IV Pencinta Alam Se-Indonesia di UjungPandang tahun 1974 Pukul 01.00 WITA
Ujung Pandang 22 – 24 Januari 1974

Kode Etik Pecinta Alam Indonesia - Nirwana Pala

*Sumber :

  • Tabloid MUTIARA edisi 372
  • hxxp://zenithsca.wordpress.com/2010/10/08/